Hani T Arifin 1st week

17.34

Hani lahir hari jum’at tgl 6 maret 2009 jam setengah 12 malam jadi kalo perhitungan jawa sudah masuk hari sabtu 7 maret 2009.

Ceritanya mulai mules siang hari sampai habis maghrib rasanya semakin bertambah

Masuk waktu isyak keluar cairan n setelah lahir baru aku tahu kalo itu adalah cairan ketuban. Ke bidan yeyet jam 10 malam numpang mobil paman dijalan istriku ngerang-2 kesakitan karena selain mules juga jalannya rusak parah sampai-2 aku takut kalo bayinya nanti keluar dijalan.

Nyampe di rumah bidan jam setengah 11 malam setelah di periksa ternyata sudah bukaan 4 tapi untuk proses kelahiran harus mencapai bukaan 10 baru bisa lahir jadi bidan yeyet memberi istriku pil untuk merangsang kontraksi untuk diminum.

Efeknya terasa beberapa menit kemudian mulesnya semakin kuat dan mulailah proses ngeden. Yang menemani waktu itu bidan, asistennya, emak dan aku.

Semakin ngeden rambut bayi semakin kelihatan menyembul dari jalan lahir darah dan cairan lainnya pun semakin banyak keluar menyebarkan aroma anyir yang menyengat.

Semakin ngeden istriku kelihatan sedang berjuang mengeluarkan bayinya kedunia terang aku berdo’a sebisanya memoho keselamatan untuk istri dan anakku.

Ketika aku semakin takut untuk melihat istriku bidan yeyet ternyata mengetahui keadaanku dan menyarankan aku menunggu diluar saja dan membantu berdo’a.

Aku menuruti permintaannya dan menunggu diluar bersama teteh yang kelihatan sedang berdo’a untuk adiknya.

Alhamdulillah setelah berjuang selama kurang lebih 1 jam akhirnya anakku lahir dengan selamat, setelah disedot ama bidan anakku mulai menangis, kami serentak mengucapkan rasa syukur kepada allah yang telah merahmati proses persalinan ini.

Anakku lahir jam setengah duabelas alam kurang lima menit.

Kami baru bisa pulang keesokan harinya itu juga setelah istri mendapat infus 3 botol dan beristirahat seharian penuh di kamar rumah bidan yeyet. Maklum setelah berjuang dalam persalinan istriku kehabisan tenaga dan perlu waktu untuk memulihkan lagi staminanya.


Sampai dirumah ternyata keluarga sudah menunggu dan mengucapkan selamat kepada kami berdua.

Kami sangat bersyukur kepada Allah atas rahmatnya kepada kami berdua dan sangat nyata pertolongannya pada proses kelahiran yang berjalan dengan mudah dan normal.

Dibawah ini saya lampirkan foto-2 hani yang diambil setelah hani lahir

Selamat menikmati…


Zaenal & Istri





































































































Share this :

Previous
Next Post »