Gigi putih secara Alami

15.36


Makanan dan minuman bersoda bisa meninggalkan noda pada gigi, membuatnya tampak kusam. Rokok, juga bisa membuat gigi berwarna kehitaman. Menyikat gigi saja tidak cukup untuk menghilangkan noda tersebut. Cara lain yang bisa dilakukan adalah menggunakan berbagai jenis produk pemutih gigi.

Pada umumnya, pemutih gigi ini berbahan aktif carbamide peroxides. Pemutih gigi ini akan bekerja dengan mengoksidasi noda yang menempel pada gigi. Waktu yang dibutuhkan adalah sekitar dua minggu untuk melihat hasilnya.

Namun, ada cara yang lebih mudah dan murah untuk memutihkan gigi Anda. Berikut adalah tipsnya:
1. biasakan menggunakan sedotan ketika minum teh, kopi, atau minuman berkarbonasi, agar minuman tidak langsung mengenai gigi Anda.
2. perbanyak makanan yang berfungsi sebagai pemutih gigi alami, seperti buah dan sayuran. Apel, wortel, dan seledri terbukti efektif membersihkan noda gigi.
3. brokoli, daun selada, dan bayam ternyata dapat menciptakan lapisan 'film' yang akan melindungi gigi dari terbentuknya noda.
4. manfaatkan buah stroberi. Caranya, hancurkan buah stroberi, kemudian tempelkan buah yang telah hancur pada gigi. Biarkan selam 1 atau 2 menit, setelah itu gosok dengan sikat gigi.

sumber : suara merdeka.com

Share this :

Previous
Next Post »